Situs music streaming Spotify, baru-baru ini mengadakan riset soal lagu-lagu yang paling sering didengarkan oleh mereka para pekerja kantoran. Mulai dari lagu upbeat, hingga lagu galau, hadir dalam hasilnya.
Nah, berikut kami sajikan daftar selengkapnya. Simak yuk!
10. Daft Punk & Pharrell Williams - Get Lucky
Musik dance asyik yang hadir di lagu Get Lucky milikDaft Punk dan Pharrell Williams memang sangat digemari. Terbukti lagu ini berhasil mengantarkan keduanya meraih satu trofi di ajang Grammy Awards 2014 kemarin.
Lagu ini memang cocok didengarkan saat kamu sedang sibuk atau merasa bosan di kantor. Dijamin suasana bakal makin hidup gara-gara lagu ini.
9. Calvin Harris - Under Control
Lagu hits milik DJ Calvin Harris dan DJ Alessoberjudul Under Control menempati urutan kesembilan dari daftar lagu yang paling sering didengarkan di kantor. Kendati dirilis sudah lama, nampaknya lagu ajeb-ajeb ini masih menjadi pilihan bagi para karyawan untuk menemani jam-jam sibuk mereka di kantor. Apakah lagu ini juga masuk dalam playlist kerja kamu juga?
8. Lady Gaga & R. Kelly - Do What U Want
Duet Lady Gaga dan R Kelly di lagu Do What U Wantmemang sukses. Keduanya berhasil menyajikan musik R'n'B dengan beat rancak di lagu yang juga hadir di album terbaru Gaga, ARTPOP. Jadi tak heran jika para pekerja menikmati jam-jam sibuknya di kantor dengan lagu ini.
7. Bruno Mars - Treasure
Lagi-lagi musik dance kembali hadir di daftar lagu yang paling sering didengarkan para karyawan kantor ini. Lagu Treasure yang dinyanyikan oleh Bruno Mars ini memang punya energi yang tinggi untuk membangkitkan semangat seseorang. Nah, jika kamu sama sekali tak punya ide soal lagu ini, maka sudah saatnya kamu menikmati sekarang!
6. Beyonce & Jay Z - Drunk In Love
Menempati urutan keenam, Beyonce dan Jay Zmenyuguhkan lagu Drunk In Love. Lagu seksi kolaborasi pasangan suami istri ini menjadi lagu pilihan banyak orang kala sedang bekerja di kantor. Musik hip-hop bertempo sedang seperti ini memang efektif untuk didengarkan kala load pekerjaan tak terlalu banyak.
5. Katy Perry & Juicy J - Dark Horse
Lewat lagu Dark Horse, Katy Perry tak hanya membuktikan bahwa dirinya sukses membuat hip-hop yang bagus, tapi juga sukses membuat para pekerja suka berlama-lama mendengarkan lagunya itu. Juicy J pun nampaknya menjadi teman duet yang tepat. Pasalnya, rapper hebat ini menyajikan line rap yang secukupnya, namun tetap enak dinikmati.
4. Rihanna - Diamonds
Sebenarnya, lagu Diamonds telah lama dirilisRihanna, yakni akhir tahun 2012 silam. Namun nyatanya, lagu yang hadir di album UNAPOLOGETIC ini masih membuktikan kiprahnya menjadi salah satu lagu yang paling digemari oleh para karyawan kantoran, hasil riset Spotify. Apakah kamu juga termasuk yang masih sering mendengarkan lagu ini?
3. Mumford & Sons - I Will Wait
Kendati di Indonesia sendiri lagu I Will Wait milikMumford and Sons belum terlalu tersohor, di luar negeri, lagu ini begitu digemari. Lagu I Will Wait ini sukses membawakan sukses mainstream bagi band indie-folk asal Inggris ini. Musiknya yang rancak menjadi salah satu alasan mengapa lagu ini memang cocok didengarkan kala sedang bosan di kantor.
2. Arctic Monkeys - Do I Wanna Know?
Berada di posisi runner-up, Arctic Monkeys duduk manis dengan lagu Do I Wanna Know?. Lagu bertempo sedang milik grup band indie rock asal Inggris tersebut nyatanya digemari oleh para pekerja kantoran dengan prosentase sebanyak 13%.
1. Adele - Someone Like You
Menduduki posisi, Adele masih melanjutkan titahnya dengan lagu Someone Like You. Lagu galau andalan penyanyi cantik asal Inggris ini meraih prosentase yang cukup mendominasi di hasil survey Spotify, yakni 61%. Terbukti, meskipun rilis sejak dua tahun lalu,Someone Like You masih gemar didengarkan oleh jutaan orang di dunia ini.
0 komentar:
Posting Komentar